IKN dibangun bukan hanya untuk memindahkan pusat administrasi negara, namun memiliki tujuan besar yakni untuk distribusi pembangunan dan pemerataan ekonomi di Indonesia. Oleh karenanya, pembangunan IKN perlu memperhatikan berbagai sektor yang dapat menggerakkan roda perekonomian daerah, salah satunya yang cukup potensial adalah sektor pariwisata.
Wisata menikmati keindahan alam bahari Pulau Kalimantan, kini dapat dinikmati dengan wahana wisata kapal pinisi. Pelayaran kapal pinisi dapat dimulai dari Pelabuhan Semayang atau Pelabuhan Sendy Jaya Balikpapan ataupun sebaliknya.
Di atas kapal wisatawan akan diajak untuk menikmati perairan teluk Balikpapan melintasi Jembatan Pulau Balang yang estetik hingga bersandar ke Pelabuhan PT ITCI KU yang menjadi salah satu gerbang menuju IKN. Tidak hanya itu, sepanjang perjalanan wisatawan bisa menikmati beragam pengalaman menarik, mulai dari wisata kuliner, melihat hutan bakau, penangkaran orangutan, hingga melihat hewan endemik lainnya, seperti ikan pesut, bekantan, hingga buaya.
Kapal pinisi merupakan kapal tradisional asli khas Indonesia tepatnya dari Bulukumba, Sulawesi Selatan. Saat ini Direktorat Jenderal Perhubungan Laut melalui Direktorat Lalu Lintas dan Angkutan Laut telah menginisiasi penyediaan sebanyak 2 (dua) unit kapal uji coba pinisi yang akan melayani wisatawan untuk menikmati keindahan alam maritim di IKN.
Rute layanan kapal dibagi menjadi 2 rute, pertama dari Pelabuhan Semayang – Jembatan Pulau Balang (passing) – Dermaga PT ITCI KU (memutar) – Pelabuhan Semayang. Ke dua memiliki rute yang berkebalikan, yaitu Dermaga PT ITCI KU – Jembatan Pulau Balang (passing) – Pelabuhan Semayang (memutar) – Dermaga PT ITCI KU. Total waktu pelayaran adalah 3 jam 30 menit dengan kapasitas kapal hingga 50 orang.
Penyediaan kapal dengan fasilitas dan layanan yang disediakan di IKN tersebut, tidak hanya akan menjadi sebuah proyek pariwisata, tetapi juga simbol dari komitmen negara terhadap pengembangan berkelanjutan dan pemberdayaan masyarakat lokal.
Klik tautan dibawah ini untuk berbagi artikel
Hak Cipta Kementerian Perhubungan Republik Indonesia
Jl. Medan Merdeka Barat No.8, Jakarta Pusat